Kuliner Nusantara: 6 Ide Olahan Gurita yang Patut Dicoba, Ada yang Cocok untuk Pencinta Pedas

Sabtu 27-01-2024,11:43 WIB
Reporter : Hendri Saputra
Editor : Heri Aprizal

Selanjutnya hampir sama dengan olahan sate gurita tadi, tetapi gurita bakar ini biasanya diolah secara utuh tanpa dipotong-potong. 

Adapun olahan gurita bakar ini juga memakai bumbu bakar yang beraneka ragam. Seperti mulai dari bumbu pedas manis, bumbu rempah-rempah Padang dan masih banyak lagi pilihan lainnya.

BACA JUGA:Siomay Jabar, Kuliner Legendaris yang Wajib Dicoba di Kota Bengkulu

3. Gulai gurita

Berikutnya, Gurita juga sering  diolah menjadi gulai untuk lauk makan, baik itu untuk gurita basah ataupun gurita kering.

Untuk gulai gurita ini lebih mempunyai rasa pedas gurih, yang pastinya membuat nafsu makan bertambah.

4. Kerupuk gurita

Selanjutnya selain bisa diolah menjadi berbagai macam lauk makanan, gurita pada saat ini telah banyak diolah menjadi bahan dasar kerupuk.

BACA JUGA:Bukan Cuma Kuliner Khas, Lemang Makanan Syarat Adat Pernikahan di Bengkulu yang Kental Filosofi Kehidupan

Dimana dengan penambahan daging gurita pada kerupuk akan menambahkan rasa serta aroma khas yang tentunya menggugah selera untuk mencicipinya.

5. Gurita saos Padang

Rekomendasi olahan berikutnya, dimana olahan guritaini sering ditemui di rumah makan khususnya yang menjual seafood.

Diketahui daging gurita ini sangat pas dipadukan dengan saos Padang yang begitu lezat, akan memiliki rasa pedas, asam, manis, dan gurih yang berpadu menjadi satu membuat gurita saos Padang banyak sekali digemari.

BACA JUGA:5 Mie Ayam Favorit Warga Bengkulu: Kuliner Ikonik yang Harus Dicoba!

6. Gurita mercon

Terakhir, ide olahan makanan yang berbahan dasar Gurita, ialah Gurita sambal mercon yang bisa menjadi pilihan bagi yang suka dengan masakan pedas.

Kategori :