BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Sambal terasi, siapa yang tidak kenal dengan sambal satu ini. Namun, tahukah kamu asal mula terasi di Nusantara yang dikenal sebagai makanan merakyat ini?
Sambal ialah berupa makanan penyedap khas Nusantara pada masyarakat Jawa kuno dahulu.
Diketahui sebelum cabe dikenal seperti pada saat ini, leluhur orang Jawa tersebut memakai cabai jawa, lada dan juga jahe sebagai bahannya.
Sedangkan Terasi atau disebut juga dengan Belacan merupakan bumbu masak yang dibuat dari ikan atau udang rebon.
BACA JUGA:6 Resep Sambal Bawang yang Enak dan Gurih, Pastinya Menggugah Selera
Adapun perpaduan dari cabe dan terasi ini menghasilkan sambap terasi yang sedap dan nikmat.
Seperti yang kita temui di berbagai Lesehan pecel lele.
Akan tetapi tahukah kamu, kalau asal mula atau sejarah dari terasi ini.
Berdasarkan sejarah di abad ke-14 sampai 15 masehi, makanan di tanah Sunda ini tidak ada enak-enaknya sama sekali.
BACA JUGA:Sambal Nusantara: Resep Sambal Matah Bali yang Menggugah Selera
BACA JUGA:Penambah Selera Makan! Ini 10 Sambal Khas Nusantara yang Cocok Jadi Pelengkap Menu Berbuka Puasa
Karena belum ditemukannya bumbu yang memadai sebagai penyedap makanan.
Berdasarkan Carita Purwaka Caruban Nagari, dikatakan kalau orang yang pada awalnya membuat terasi pada saat itu.
Yaitu Ki Danusela dan istrinya Nyi Arumsari, terasi terbuat dari olehan rebon, tumbukan nasi, garam dan bahan-bahan lain yang dirahasiakan.