- Lalu panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum lalu tambahkan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk kemudian masukkan daging ayam, dan masak selama kurang lebih 15 menit.
- Tuangkan santan cair terlebih dahulu, lalu aduk-aduk dan masak hingga mendidih.
- Setalah itu masukkan santan kental, dan masak sambil diaduk-aduk supaya santan tidak pecah, lalu tambahkan gula merah dan garam, masak hingga bumbu meresap.
- Opor ayam juga bisa diberi taburan bawang goreng supaya lebih gurih.
2). Resep Opor Ayam Jawa Kuah Kuning
BACA JUGA:4 Resep Sambal Ijo Mudah dan Praktis, Pedas Gurihnya Menggugah Selera Makan
Bahan-Bahan:
- 1 ekor ayam.
- 2 lembar daun salam.
- 3 lembar daun jeruk.
- 2 batang serai, digeprek.
- 600 ml santan kelapa.
- 1 sdt garam.
- 1 sdt kaldu ayam bubuk.
- 2 sdt gula pasir.
- 1/2 sdt merica.