Perketat Pengawasan Kunjungan TWA Bukit Kaba
CURUP – Seksi Konservasi Wilayah (SKW) I Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bengkulu mulai melakukan peningakatan pengawasan kunjungan di Taman Wisata Alam (TWA) Bukit Kaba. Hal ini seiring dengan semakin dekatnya perayaan HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus 2021 mendatang.
Di mana sama-sama diketahui, dari tahun ketahun jumlah kunjungan ke TWA Bukit Kaba akan meningkat drastis. Namun memang sejak tahun lalu atau sejak pandemi Covid-19 menyerang, kunjungan ke TWA Bukit Kaba dilakukan pembatasan. Bahkan saat ini, selain jumlah kapasistas, pengunjung juga belum diperbolehkan menginap.
Untuk mengantisipasi berbagai kemungkikan jelang perayaan HUT Kemerdekaan RI, SKW I BKSDA Bengkulu sudah menyiapkan tim petugas sebanyak 9 orang untuk menjaga resort Bukit Kaba. Masing-masing 3 petugas resor dari BKSDA Bengkulu dan 6 orang dari pihak desa.
‘’Ini kita lakukan untuk peningkatan pengawasan kunjungan,’’ sampai Kepala SKW I BKSDA Bengkulu Said Jauhari kepada RB.
Dilanjutkan Said, mereka masih menunggu keputusan dari BKSDA Bengkulu, terkait apakah nanti pada 17 Agustus 2021 pendakian diperbolehkan dengan ketentuan prokes atau malah akan ditutup sepenuhnya bagi pengunjung. ‘’Kita masih menunggu keputusan, apakah tetap dibuka dengan prokes ketat atau malah sebaliknya harus ditutup,’’ sambung Said.
Ditambahkan Said, dari catatan mereka, sepanjang tahun 2021 ini atau sejak Januari hingga Juli 2021 lalu, sudah ada 11.739 orang yang berkunjung ke TWA Bukit Kaba. Jumlah tersebut jika dibandingkan tahun-tahun sebelum pandemi, sangat berkurang.
‘’Karena memang saat pandemi, ada kebijakan, pengunjung tidak boleh bermalam dan hanya dibatasi 25 % pengunjung dari kapasitas yang ada,’’ demikian Said.(dtk)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: