HONDA

Meski Diremehkan di Negaranya, Jeka Mengukir Sejarah Untuk Indonesia, Menang KO

Meski Diremehkan di Negaranya, Jeka Mengukir Sejarah Untuk Indonesia, Menang KO

Meski Diremehkan di Negaranya, Jeka Mengukir Sejarah Untuk Indonesia, Menang KO--rakyatbengkulu.disway.id

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Dalam debutnya di UFC, petarung Indonesia Jeka Saragih sukses mengalahkan lawannya, petarung asal Brazil Lucas Alexander, dengan kemenangan KO. 

Kemenangan tersebut menjadi tonggak sejarah bagi dunia MMA Indonesia, dimana Jeka Saragih menjadi petarung pertama yang meraih kesuksesan di UFC. Sekaligus memecahkan rekor petarung dengan bayaran tertinggi di Indonesia. 

BACA JUGA:Dibanderol Hingga Ratusan Juta, Ini Dia 5 Motor Trail Termahal di Dunia, KTM Menyumbang 3 Motor

Momen tersebut terjadi saat Jeka melakoni debut di UFC. Dia tampil dalam UFC 232 di UFC Apex Las Vegas, Minggu dini hari (19/11) WIB. 

Dan ketika malam pertandingan tiba, Jeka Saragih menjadi underdog jauh di angka plus 380, sedangkan Lucas menjadi favorit di angka minus 500. 

BACA JUGA:Butuh Konsentrasi Penuh, Dapat Meningkatkan Keterampilan Koognitif, Membantu Mengelola Emosi

Jeka tampil beringas pada laga kelas bulu (feather weight). Setelah memulai pertarungan dengan hati-hati untuk mengukur jarak dan jangkauan lawannya.

Jeka sempat terkena pukulan upper cut yang cukup telak ke dagunya, namun Jeka masih kokoh berdiri.

BACA JUGA:Ingin Sepatu Awet, Sebaiknya Jangan Dicuci: Ini Tips Mudah Membersihkan Tanpa Cuci

Lucas mencoba menendang dan Jeka menangkap tendangan tersebut lalu menjatuhkannya. Jeka melepaskan lilitan Lucas dan begitu Lukas berdiri, insting Jeka langsung mengenai Lukas hingga menyebabkan hook kanan keras Jeka mendarat tepat di kepala Lucas. 

Lucas terjatuh, lalu Jeka kembali melepaskan kombinasi ground and pound yang membentur kepala Lucas dengan keras sehingga wasit segera menghentikan pertandingan. Petarung 28 tahun itu dinyatakan menang Knock Out (KO).

BACA JUGA:Dana DAK Proyek SMP Provinsi Jambi Tahun 2024 Rp90 Miliar: Ini Lengkapnya

Kemenangan debut Jeka raih dalam waktu singkat yaitu 1 menit 31 detik dan membuatnya mendapatkan penghargaan UFC Performance of the Night. 

Bonus UFC Performance of the Night diberikan kepada atlet yang menampilkan performa individu terbaik dan paling menarik di acara UFC malam itu.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: