Elva Hartati - Helmi Hasan Diisukan Berpasangan di Pilgub Bengkulu, Temui Sekjen DPP PDI Perjuangan
Temui Sekjen DPP PDI Perjuangan, Elva Hartati - Helmi Hasan diisukan berpasangan di Pilgub Bengkulu.--dokumen/rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Perkembangan peta perpolitikan Pilgub Bengkulu 2024 semakin menarik untuk disimak.
Terbaru Bakal Calon Gubernur (Cagub) sekaligus ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Bengkulu, Hj. Elva Hartati dan Ketua DPW PAN Bengkulu, Helmi Hasan menemui Sekretaris DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.
Adapun hal tersebut, sebagai catatan kalau Elva Hartati akan berpasangan dengan sosok Walikota Bengkulu 2 periode tersebut.
BACA JUGA:Jelang Pilwakot 2024, Tokoh Politik Mulai Bergerak
BACA JUGA:Semakin Mantap Maju Pilgub Bengkulu 2024, Rohidin Mersyah Paparkan Visi-Misi di PPP
"Saya ke DPP PDI Perjuangan, dalam rangka memenuhi undangan yang tentunya berkaitan dengan Pilkada Tahun 2024 di Provinsi Bengkulu," ungkap Helmi dikutip dari KORANRB.ID, Sabtu, 1 Juni 2024.
Dikatakan Helmi Hasan, kalau kedatangannya bersama Elva Hartati disambut dengan baik.
Ia pun bertemu langsung dengan Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.
"Ketika bertemu beliau (Hasto, red), ada beberapa poin yang kita diskusikan, dan tentunya tidak lepas dari rencana saya untuk maju dalam Pilgub Bengkulu tanggal 27 November 2024 nanti," ujar Helmi.
BACA JUGA:Siapa Sosok yang Layak Dampingi Rohidin Maju Pilgub 2024, Akankah Berpasangan dengan Helmi Hasan?
BACA JUGA:Final ! Rohidin Bisa Maju Pilgub, DPR Setujui PKPU Tentang Pilkada Serentak 2024
Pada kesempatan tersebut Helmi, dirinya menyampaikan memiliki pengalaman, diantaranya pernah mejabat sebagai Walikota Bengkulu selama 2 periode.
"Kemudian juga ditanyakan apa saja yang pernah dilakukan, sehingga saya pun bercerita apa saja yang sudah kita buat di Kota Bengkulu dan sejalan dengan apa yang sudah diprogramkan atau dicita-citakan Bung Karno," jelas Helmi.
Dilanjutkan Helmi, bagaimana perhatiannya pada saat memimpin Kota Bengkulu terhadap wong cilik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: