Petani Bengkulu Utara Dapat 67,2 Ton Bibit Padi Gratis, Panen Melimpah di Depan Mata

Petani di Bengkulu Utara mendapatkan bantuan bibit padi sebanyak 67,2 ton secara gratis--Dok/KORANRB.ID
RAKYATBENGKULU.COM - Petani di Kabupaten Bengkulu Utara mendapatkan bantuan benih padi unggul sebanyak 67,2 ton secara gratis dari pemerintah pusat.
Bantuan ini diberikan dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, sebagaimana yang tertuang dalam Asta Cita Presiden RI, Prabowo Subianto.
Sebanyak 206 kelompok tani di Bengkulu Utara menerima bibit unggul ini, dengan alokasi 40 kg benih padi per hektare.
Secara keseluruhan, bantuan ini mencakup 2.688 hektare lahan sawah.
BACA JUGA:Buka Puasa Bareng Astra Motor Bengkulu, Sinergi dengan Media Semakin Erat
BACA JUGA:Dampak Positif Puasa untuk Kesehatan Mental, Menyegarkan Pikiran dan Jiwa
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Bengkulu Utara, Abdul Hadi, SP, menjelaskan bahwa benih yang diberikan merupakan benih padi unggul jenis Inpari-32 dan Diherang, yang memiliki kualitas tinggi dan tahan terhadap hama.
“Benih yang diterima merupakan benih padi unggul jenis Inpari-32 dan Diherang, kualitasnya sudah terbukti,” jelas Abdul Hadi.
Ia juga menegaskan bahwa bantuan benih ini sangat membantu petani dalam menekan biaya pengolahan sawah, sehingga keuntungan petani di masa panen mendatang dapat meningkat.
“Sangat bisa menekan angka pengeluaran petani dan menambah keuntungan petani di masa akhir panen mendatang,” tambahnya.
BACA JUGA:Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau Masih Licin Pasca Longsor, Pengendara Diminta Ekstra Hati-hati
Harapan Peningkatan Produksi Padi
Selain meringankan beban biaya petani, bantuan ini juga bertujuan untuk meningkatkan jumlah produksi padi di Bengkulu Utara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: