Selain itu Agung juga menambahkan, 7 tersangka yang terseret pusaran dugaan korupsi pengelolaan keuangan RSUD Mukomuko pada tahun anggaran 2016 sampai 2021 dijerat dengan pasal berlapis.
Pertama, Pasal 2 Ayat (1) Jo. Pasal 18 ayat (1) huruf a, huruf b, ayat (2) dan ayat (3) Undang-Undang RI Nomor 31 tahun 1999.
Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang RI Nomor 20 tahun 2001.
BACA JUGA:Tersangka Dugaan Korupsi RSUD Mukomuko Berpotensi Bertambah, Kejari Terus Lakukan Pengembangan
Tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo. Pasal 55 Ayat (1) Ke-1 KUHP.
Dan untuk Pasal 3 Jo. Pasal 18 ayat (1) huruf a, huruf b, ayat (2) dan ayat (3) Undang-Undang RI Nomor 31 tahun 1999.
Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang RI Nomor 20 tahun 2001.
Tentang Perubahan atas Undang-Undang No. 31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo. Pasal 55 Ayat (1) Ke-1 KUHP.
BACA JUGA:Ini Dia Urutan Caleg Suara Tertinggi Hingga Terkecil, Sukses ke DPRD Kabupaten Mukomuko
“Kita beratkan Primair, Pasal 2 ayat 1 subsider pasal 3 UU Tipikor Jo Pasal 55 ayat 1 KUHP, dengan ancaman pidananya paling lama 20 tahun dan denda paling besar Rp 1 miliar,” ujarnya.
Menurut sedikit bocoran pengakuan Dari para tersangka pada saat diperiksa penyidik.
Terkait Kerugian Negara yang cukup fantastis
Agung menjelaskan, dana non budgeter itu diambil dari sejumlah transaksi keuangan atau belanja yang dilakukan pihak manajemen RSUD Mukomuko.
BACA JUGA:Ini 25 Caleg DPRD Mukomuko Hasil Pleno KPU Kabupaten
“Modus operandi tersangka, kira-kira setiap pencairan, menurut pengakuan mereka, itu menyisikan 3,5 persen, dan Itu dipakai untuk non budgeter. Ini sebenarnya materi penyidik dipersidangan nantinya, saya hanya dapat bocorkan sedikit. Jadi tidak terlalu saya lebarkan lebih jauh. Yang jelas para tersangka mengaku ada menyisikan uang 3,5 persen setiap pencairan,” terang Agung.
Selain itu dia juga menyampaikan potensi adanya tersangka tambahan, karena saat ini masih pengembangan perkara.