HONDA

Dihadiri Ribuan Pecinta Honda, Honda Bikers Day 2023 Sukses Digelar di Lampung

Dihadiri Ribuan Pecinta Honda, Honda Bikers Day 2023 Sukses Digelar di Lampung

Honda Bikers Day 2023 sukses digelar di Lampung dengan dihadiri ribuan pecinta Honda.--dokumen/rakyatbengkulu.com

LAMPUNG, RAKYATBENGKULU.COM - Pada tanggal 23 September 2023, sebanyak 5.241 bikers dari komunitas dan penggemar sepeda motor Honda Sumatera berkumpul dengan semangat dalam acara Honda Bikers Day (HBD) Regional Sumatera.

Acara ini digelar di PKOR Way Halim, Lampung. Para bikers Honda dengan penuh antusias menghadiri HBD Regional, sebuah acara yang telah lama mereka nantikan untuk mempererat ikatan dan semangat kebersamaan di antara komunitas dan pencinta sepeda motor Honda dari berbagai penjuru Indonesia.

HBD dipenuhi semangat para bikers Honda yang memilih berbagai tipe sepeda motor Honda sebagai mitra dalam setiap petualangan hidup mereka.

Dengan tema "Bersama Penuh Arti," HBD semakin meriah dengan beragam kegiatan yang menghubungkan sesama pengguna sepeda motor Honda.

BACA JUGA:Astra Motor Bengkulu Terus Kampanyekan Cari Aman: Edukasi Safety Riding di Bengkulu

Para komunitas melakukan City Touring yang mengunjungi Landmark Bandar Lampung, sambil berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam berorganisasi.

Di lokasi acara, ada juga Riding Test bagi pengunjung yang ingin merasakan performa sepeda motor Honda seperti Vario 160, ADV 160, PCX 160, Genio, CB150X, dan CBR250RR.

Acara ini juga memamerkan berbagai aksesori sepeda motor serta beragam Usaha Mikro Kecil Menengah yang dimiliki oleh warga setempat, untuk mendukung perekonomian komunitas sekitar.

Malam puncak diisi dengan berbagai hiburan, termasuk Bikers Ceremony, yang menggambarkan persaudaraan di antara komunitas-komunitas di Sumatera melalui pembacaan Ikrar Bikers Honda.

BACA JUGA:Astra Motor Bengkulu dan Palang Merah Indonesia Provinsi Bengkulu Bersinergi dalam Aksi Donor Darah

Selain itu, ada juga tarian tradisional untuk melestarikan budaya daerah, dan penampilan musik yang semakin mempererat ikatan di antara peserta.

Semangat yang tinggi di HBD regional akan membawa kami menuju acara puncak dalam waktu dekat, yaitu HBD Nasional.

Acara puncak ini akan diselenggarakan di lapangan Rampal, Malang, Jawa Timur, dan juga akan menjadi kesempatan bagi para bikers untuk merayakan Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 2023.

Kemeriahan HBD Regional Sumatera tidak terlepas dari dukungan Main Dealer sepeda motor Honda Sumatera, seperti PT. Tunas Dwipa Matra yang menjadi tuan rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

"
"