Derta Rohidin Apresiasi Bakat Siswa-Siswi SLB se-Provinsi Bengkulu
Derta Rohidin Apresiasi Bakat Siswa-Siswi SLB se-Provinsi Bengkulu--dok/rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Yayasan Dharma Bhakti Kesejahteraan Sosial (YDBKS) Sekolah Luar Biasa (SLB) Amal Mulia menyelenggarakan acara pengembangan minat dan bakat siswa-siswi SLB se-Provinsi Bengkulu.
Lomba digelar dengan beberapa kategori Lomba. Di antaranya tari kreasi, melukis/mewarnai, dan menyayi di aula Hotel Gading Cempaka Anggut Bawah Kota Bengkulu, pada tanggal 15 Desember 2023.
Gubernur bengkulu, gubernur rohidin, pemprov bengkulu, slb, lomba, siswa slb, rakyatbengkulu.com, derta rohidin,--dok/rakyatbengkulu.com
Tokoh Perempuan Bengkulu Derta Rohidin sangat mengapresiasi langkah ini. Menurutnya anak-anak di sini walaupun berkebutuhan khusus namun terlihat sudah sangat mandiri, dan berbakat. Terbukti, tadi beberapa sudah tampil dengan tari persembahan.
BACA JUGA:Sekolah Kebangsaan 3.0 untuk Pemilih Pemula
"Di sini anak-anaknya sungguh berbakat, dan sudah mandiri. Tentu kita akan sangat support agar semua tetap semangat, dan mampu mengembangkan bakatnya,” ujar Derta usai acara.
Gubernur bengkulu, gubernur rohidin, pemprov bengkulu, slb, lomba, siswa slb, rakyatbengkulu.com, derta rohidin,--dok/rakyatbengkulu.com
Lebih lanjut kata Derta, bahwa bakat jika terus diasah tentu akan meningkatkan rasa percaya diri anak-anak, untuk itu perlombaan ini bukan semata untuk mencari kemenangan.
Namun lebih jauh, untuk meningkatkan rasa percaya diri, berani tampil, dan dapat bahagia bertemu teman-teman dari seluruh daerah.
“Semangat untuk semua, anak-anak, dewan guru, panitia hingga juri semoga acara ini berjalan lancar dan semuanya bahagia,” seru Derta.
BACA JUGA:Kukuhkan Redkar BS, Gubernur Rohidin Tekankan Relawan Komandoi Penanganan Kebakaran
Sementara, Kepala Sekolah SLB Amal Mulia Agung Setia Budi menuturkan kegiatan ini diikuti oleh SLB se-Provinsi Bengkulu yang nantinya akan menampilkan bakat-bakat terbaik dari perwakilan setiap sekolah.
Gubernur bengkulu, gubernur rohidin, pemprov bengkulu, slb, lomba, siswa slb, rakyatbengkulu.com, derta rohidin,--dok/rakyatbengkulu.com
Dan akan diberi reward kepada para pemenang, namun intinya di sini bukan hanya untuk juara tapi untuk memberikan ruang siswa-siswi SLB mengekspresikan, menyalurkan bakatnya dihadapan orang banyak.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: