BANNER KPU
HONDA

Kabut Asap Selimuti Kecamatan Kota Mukomuko Provinsi Bengkulu, BPBD Selidiki Sumbernya

Kabut Asap Selimuti Kecamatan Kota Mukomuko Provinsi Bengkulu, BPBD Selidiki Sumbernya

BPBD Mukomuko selidiki asal kabut asap yang selimuti Kecamatan Kota Mukomuko Provinsi Bengkulu.--ANTARA/Ferri

MUKOMUKO, RAKYATBENGKULU.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, masih terus berupaya mengidentifikasi sumber kabut asap yang menyelimuti sebagian wilayah Kecamatan Kota Mukomuko pada Rabu pagi, 26 Juni 2024.

"Sampai saat ini, kami masih menyelidiki sumbernya, apakah berasal dari kebakaran hutan atau fenomena alam lainnya," ujar Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Mukomuko, Ruri Irwandi, dikutip antaranews.com, Rabu, 26 Juni 2024.

Ruri menyampaikan hal tersebut setelah mengamati kondisi di sebagian wilayah Kecamatan Kota Mukomuko yang mulai diselimuti kabut asap pada Rabu pagi. Hingga kini, penyebab pasti dari kabut asap tersebut belum diketahui.

BACA JUGA:Diselimuti Kabut Asap, BPBD Klaim Tidak Ada Kebakaran Hutan, Berikut Penjelasan Penyebabnya

BACA JUGA:17 Warga Kelurahan Teluk Sepang Bengkulu Terpapar Penyakit, Akibat Kabut Asap dari Batubara Terbakar

Pihak BPBD Kabupaten Mukomuko juga belum menerima laporan dari kecamatan atau desa terkait adanya kebakaran hutan dan lahan di wilayah tersebut.

Meskipun daerah ini telah memasuki musim panas, fokus utama kegiatan pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) belum diterapkan secara maksimal.

"Kami belum menerima surat edaran dari BPBD Provinsi Bengkulu, meskipun daerah ini sudah memasuki musim kemarau," tambahnya.

Jika BPBD Provinsi Bengkulu mengeluarkan surat edaran terkait pencegahan karhutla, BPBD Kabupaten Mukomuko akan mensosialisasikan informasi tersebut kepada masyarakat.

BACA JUGA:Resep Martabak Teflon Anti Gagal, Cocok untuk Ide Jualan

BACA JUGA:Persahabatan dan Hubungan Sosial: Shio yang Mungkin Menghadapi Konflik di Tahun 2025

Ruri juga menjelaskan bahwa peralatan yang dimiliki instansinya, seperti mesin pompa air, hanya berfungsi untuk pemadaman kebakaran dan masih belum optimal.

"Kami memiliki mesin pompa air, namun belum maksimal. Peralatan ini hanya berfungsi untuk memadamkan kebakaran," ujarnya.

Selain BPBD, penanganan kebakaran hutan dan lahan juga melibatkan beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, seperti Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: