HONDA

SMP Islam Al Hasanah Gelar Amazing Day 2025, Sukses Rayakan Semangat Silaturahmi dan Wirausaha

SMP Islam Al Hasanah Gelar Amazing Day 2025, Sukses Rayakan Semangat Silaturahmi dan Wirausaha

SMP Islam Al Hasanah Gelar Amazing Day 2025, Sukses Rayakan Semangat Silaturahmi dan Wirausaha--Hendri/Rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – SMP Islam Al Hasanah berhasil menyelenggarakan kegiatan Amazing Day 2025 yang berlangsung dari 14 hingga 18 Januari 2025. 

Acara ini dihadiri oleh Ketua Yayasan Al Hasanah, Yusran Hasyimi, Ketua Komite, kepala sekolah di bawah Yayasan Al Hasanah serta berbagai undangan lainnya.

Pada acara puncak Amazing Day 2025, berbagai perlombaan digelar, antara lain Spelling Bee, Ranking 1, Pidato Bilingual, Futsal, Baca Puisi, dan Tahfizh Qur'an. 

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 350 peserta dari 30 sekolah di Kota Bengkulu, yang terdiri dari MI, SD IT dan SD Negeri.

BACA JUGA:Dapat Penambahan 20 Orang, Segini Kouta Calon Jamaah Haji Mukomuko Tahun 2025

BACA JUGA:Ketua PGRI Mukomuko Desak Program Makan Bergizi Gratis Segera Direalisasikan, Ini Alasannya

"Di Amazing Day tahun 2025 ini, tanpa dukungan Yayasan Al Hasanah dan semua pihak, acara ini tidak akan terlaksana. Terima kasih kami ucapkan kepada bapak, ibu guru, ustad, dan ustadzah pendamping yang telah memeriahkan acara kami. Semoga silaturahmi kita tetap berjalan hingga tahun-tahun berikutnya," ujar Ketua Panitia Amazing Day 2025, Reni Maryani, S.Pd.,Gr.

Reni juga menambahkan bahwa tujuan utama dari Amazing Day 2025 adalah untuk menjalin silaturahmi antara SMP Islam Al Hasanah dengan MI, SDIT dan SD Negeri di Kota Bengkulu. 

Selain itu, acara ini juga menjadi ajang bagi siswa-siswi SMP Islam Al Hasanah untuk mengasah kemampuan berwirausaha.

"Amazing Day 2025 sebagai wadah menjalin silaturahmi dengan sekolah-sekolah lain di Kota Bengkulu dan juga untuk mengasah kemampuan berwirausaha para siswa," tambah Reni.

BACA JUGA:Penyu Langka Ditemukan di Pantai Pasar Bawah Kota Manna, Dilepasliarkan Usai Dievakuasi

BACA JUGA:Shio yang Paling Rentan Terhadap Stres di Tahun Ular 2025, di Sini Cara Menghadapinya!

Kepala Sekolah SMP Islam Al Hasanah, Zulfikar, MPd, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa Amazing Day 2025 merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan oleh Waka Kesiswaan.

Kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan visi dan misi SMP Islam Al Hasanah kepada masyarakat, agar semakin banyak pendaftar yang berminat untuk melanjutkan pendidikan di sekolah ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: