HONDA

2 Truk Terguling di Bengkulu Utara Hingga Sebabkan Jalan Lintas Macet, Penyebabnya?

2 Truk Terguling di Bengkulu Utara Hingga Sebabkan Jalan Lintas Macet, Penyebabnya?

Dua unit kendaraan truk terguling di jalan lintas Desa Dusun Kalai II, Kecamatan Arma Jaya, Bengkulu Utara, Sabtu siang (30/7/2022) sekitar pukul 11.30 WIB.--RBTV/rakyatbengkulu.disway.id

BENGKULU UTARA, RAKYATBENGKULU.DISWAY.ID - Dua truk terguling di Bengkulu Utara hingga menyebabkan jalan lintas macet, Sabtu siang (30/7/2022). Penyebabnya karena gagal menanjak.

Hingga saat ini kedua mobil masih belum dievakuasi. Truk yang terguling yakni satu truk bermuatan air mineral kemasan serta satu truk box.

Sedangkan para sopir yang menjadi korban mengalami luka ringan dan telah dibawa ke rumah sakit guna mendapatkan penanganan medis.

"Sopirnya luka-luka. Sopir mobil box kakinya tadi sempat terjepit, sudah dibawa ke rumah sakit," ungkap Zulkarnain, saksi mata yang ada di lokasi kejadian.

BACA JUGA:Jalur Lintas Curup – Linggau Lumpuh, Truk Terguling Satu Tewas

Dua unit kendaraan truk yang terguling tersebut di jalan lintas Desa Dusun Kalai II, Kecamatan Arma Jaya, Bengkulu Utara. Kejadian berlangsung, Sabtu siang (30/7/2022) sekitar pukul 11.30 WIB.

Akibat peristiwa kecelakaan lalu lintas ini menyebabkan jalur lalu lintas Arga Makmur - Kota Bengkulu, mengalami kemacetan panjang, hingga ratusan meter.

BACA JUGA:Waspada Aksi Copet dan Curanmor di Perayaan Tabut, 120 Personel Polisi Dikerahkan

Menurut keterangan Zulkarnain, kecelakaan lalu lintas ini disebabkan karena truk yang gagal menanjak.

Satu unit truk yang membawa muatan air mineral kemasan, seketika mundur dan menabrak mobil truk box yang ada di belakangnya.

"Mobil yang membawa air mineral itu mundur, jadi menabrak mobil box di belakangnya. Akhirnya terguling. Mobil yang melintang di jalan itu mobil yang membawa air mineral," jelas Zulkarnain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: rbtv