HONDA

6 Kecamatan di Rejang Lebong Waspada Banjir dan Longsor

6 Kecamatan di Rejang Lebong Waspada Banjir dan Longsor

6 Kecamatan di Rejang Lebong Waspada Banjir dan Longsor--

CURUP, RAKYATBENGKULU.COM - Meningkatnya intensitas hujan lebat yang melanda kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu membuat enam kecamatan rawan bencana longsor dan banjir yang harus diwaspadai.

Keenam kecamatan tersebut yakni Kecamatan Sindang Kelingi, Sindang Dataran, Bermani Ulu, Curup Selatan, Binduriang dan Curup Utara.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Rejang Lebong, Shalahuddin saat dihubungi rakyatbengkulu.com Kamis 30 November 2023 mengatakan sikap waspada harus dikedepankan karena kabupaten Rejang Lebong mulai memasuki musim penghujan dengan intensitas tinggi.

"Cuaca ekstrem seperti ini warga yang berada di daerah rawan longsor harus selalu waspada, jika hujan turun terus menerus kemungkinan terjadinya longsor bisa saja terjadi, sehingga jika terjadi longsor segera melaporkan ke pemerintah setempat baik desa maupun kecamatan," ungkap Shalahuddin.

BACA JUGA:Rumah Warga di Rejang Lebong Diterjang Banjir dan Longsor, 6 Ton Bibit Ikan Lenyap, Kerugian Capai Rp80 Juta

Dikatakannya sejak seminggu terakhir ini hampir setiap hari terjadi hujan lebat sehingga daerah rawan bencana banjir dan tanah longsor perlu meningkatkan kewaspadaan

"Khususnya 6 kecamatan tersebut, masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam," terang Shalahuddin.

Sementara itu, sebagai antisipasi, BPBD  juga telah menyiagakan personel penanggulangan bencana alam dengan didukung peralatan penanggulangan bencana serta alat berat berupa satu unit loader, dan ditambah alat berat milik Dinas PU Rejang Lebong.

"Untuk lokasi-lokasi yang dinyatakan rawan bencana alam berupa banjir berada di sepanjang Sungai Air Duku dan Sungai Musi merupakan daerah rawan banjir," papar Shalahuddin.

BACA JUGA:Pohon di Lingkungan Perkotaan, Mampu Atasi Banjir dan Menyerap Air

Selanjutnya, ada juga beberapa titik yang rawan tanah longsor terutama di sepanjang Jalan Curup-Lubuklinggau, jalan ke Desa Bengko dan Sinar Gunung, di Kecamatan Sindang Dataran, sejumlah desa di Kecamatan Curup Selatan yang berada di tebing-tebing, serta sejumlah desa yang berada di Jalan Lintas Curup-Muara Aman.

"Relawan siaga bencana sudah terbentuk setiap desa dan kelurahan sehingga jika terjadi banjir dan longsor langsung bisa dilaporkan ke BPBD Rejang Lebong," demikian Shalahuddin.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: