Juhaili Vs Santi Besi Aswinda 'Bertarung' Adu Populeritas dan Elektabilitas di Pilkada Bengkulu Utara
KI-KA: Wabup Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu Rohidin Mersyah, Dr. H. Haryadi, S.Pd, MM, M.Si, Santi Besi Aswinda yang diamanahkan sebagai Bacawakada Bengkulu Utara.--FOTO IST/DOK/RB
Saat masa kampanye itu, justru Santi Besi Aswinda yang terlihat lebih banyak ke lapangan mengkampanyekan sang suami.
Santi Besi Aswinda justru turun langsung melakukan pendekatan kepada masyarakat di Dapil II DPRD Provinsi Bengkulu, yang meliputi Kabupaten Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah.
Kemurahan hati dan suka membantu masyarakat pun ditunjukkan oleh Santi Besi Aswinda di setiap kesempatan bertemu masyarakat kala itu.
BACA JUGA:123 Warga Korban Erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara Dievakuasi, 6 Orang Sakit
BACA JUGA:Erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara, Ini Daftar 7 Bandara yang Ditutup Sementara
Di keseharian Santi Besi Aswinda, merupakan bagian dari pengurus DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu.
Selain aktif di pengurusan Partai Golkar, di Bengkulu Utara, ia pun dikenal sebagai sosok pengusaha.
Ia adalah owner beberapa unit usaha penting dan vital di wilayah Ketahun, Kabupaten Bengkulu Utara.
Termasuk sebagai pemilik dari JS Mart dan Hijau Mart di Ketahun Kabupaten Bengkulu Utara.
Dunia usaha merupakan bidang yang tidak terpisahkan dari sosok Santi Besi Aswinda.
BACA JUGA:Harga Kopi Melonjak Tembus Angka Rp 150ribu per Kilogram di Bengkulu, Apa Penyebabnya?
BACA JUGA:Di Mukomuko, Zakat Fitrah Rp 1 Miliar 815 Juta: Teramang Jaya Terbanyak
Santi Besi Aswinda pada Pilkada Bengkulu Utara 2024, merupakan bagian dari 15 Bacakada dan Bacawakada yang menerima undangan DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu.
Melalui undangan tertuang pada surat No: B-34/DPD/GOL-BKL/IV/2024, tertanggal 28 April 2024, Santi Besi Aswinda pun hadir di acara tersebut.
Di kesempatan kontestasi Pilkada 2024, Santi Besi Aswinda didaulat sebagai Bacawakada di Kabupaten Bengkulu Utara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: