BANNER KPU
HONDA

Bersifat Anti Kanker dan Bisa Menurunkan Gula Darah, Ini Deretan Manfaat Tanaman Tapak Dara untuk Kesehatan

Bersifat Anti Kanker dan Bisa Menurunkan Gula Darah, Ini Deretan Manfaat Tanaman Tapak Dara untuk Kesehatan

Bersifat Anti Kanker dan Bisa Menurunkan Gula Darah, Ini Deretan Manfaat Tanaman Tapak Dara untuk Kesehatan--foto instagram.com/art_farms

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Sebagian orang mungkin sudah tidak asing lagi dengan tanaman hias yang satu ini yakni Tapak Dara.

Tapak Dara yang memiliki nama latin Catharanthus roseus ini memiliki banyak sebutan di Indonesia.

Ada yang menyebut tanaman ini dengan nama kembang tembaga, vinca, kemuning jawa hingga kembang sari cina.

Tak cuma terkenal akan keindahannya, tanaman Tapak Dara ternyata memiliki banyak manfaat kesehatan karena mengandung senyawa aktif yang bisa mencegah berbagai gangguan penyakit.

BACA JUGA:Dianggap Penyebab Sakit Perut, Ini 4 Manfaat Cabe untuk Kesehatan Pencernaan yang Jarang Diketahui

BACA JUGA:7 Manfaat Minum Air Hangat untuk Kesehatan, Beserta Mitos dan Faktanya

Nah, dalam artikel kali ini kita akan membahas deretan manfaat tanaman tapak dara untuk kesehatan, antara lain yaitu:

1. Anti Kanker

Tanaman tapak dara dipercaya efektif mengobati beberapa jenis kanker sebab mengandung alkaloid vincristine dan vinblastine.

Senyawa ini dapat bekerja dengan menghambat pembelahan sel kanker dalam tubuh sehingga mencegah penyebaran kanker seperti leukemia dan limfoma.

2. Mengatasi Hipertensi

Tapak dara telah terbukti dapat menurunkan tekanan darah, sebab terdapat alkaloid seperti ajmalicine yang membantu dalam pengelolaan hipertensi dan mencegah komplikasi kardiovaskular.

BACA JUGA:Jarang Diketahui! Ini 6 Manfaat Kacang Merah Bagi Kesehatan, Salah Satunya Menjaga Kesehatan Jantung

BACA JUGA:5 Manfaat Konsumsi Buah Durian untuk Kesehatan, Cegah Anemia Hingga Kanker

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: