BANNER KPU
HONDA

7 Manfaat Konsumsi Buah Nanas untuk Tubuh, Perkuat Tulang hingga Obati Batuk Pilek

7 Manfaat Konsumsi Buah Nanas untuk Tubuh, Perkuat Tulang hingga Obati Batuk Pilek

7 Manfaat Konsumsi Buah Nanas untuk Tubuh, Perkuat Tulang hingga Obati Batuk Pilek--Instagram.com/ anekabibitunggul.nirwana

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Buah nanas bisa dikonsumsi secara langsung, dijadikan jus, dibuat rujak atau dibuat sambal, hingga dimasukkan sebagai topping pizza. 

Buah nanas juga dikenal dengan rasanya yang lezat dan sangat menyegarkan, terlebih lagi buah nanas juga merupakan buah yang serbaguna dan dapat dinikmati dengan berbagai cara.

Buah nanas juga sangat baik dikonsumsi untuk Anda yang sedang ingin menurunkan berat badan karena buah nanas ini sangat rendah kalori dan juga bebas lemak.

Nah, sebelum kita membahas berbagai macam manfaatnya untuk kesehatan, maka berikut ini fakta-fakta yang sangat menarik untuk Anda ketahui tentang buah nanas, yakni:

BACA JUGA:Jus Nanas dan Jahe Bagus untuk Membersihkan Usus, Begini Caranya

- Di alam liar, tanaman nanas ini dapat bertahan hidup dan terus menghasilkan buah sampai 50 tahun.

- Satu tanaman buah nanas hanya dapat menghasilkan satu buah nanas dalam satu musim saja.

- Hawaii menghasilkan sekitar 1/3 dari semua buah nanas yang ada di dunia.

- Ternyata hampir semua bagian nanas tentu dapat digunakan dalam produksi cuka dan juga alkohol.

BACA JUGA:WOW! Ini Dia Khasiat Jus Buah Mangga Mix Buah Nanas untuk Kesehatan

- Walaupun dalam bahasa Inggris nanas disebut pineapple, tapi buah nanas bukanlah apel atau pinus. Buah nanas masuk ke dalam kelompok buah beri.

Nah, berikut ini ada beberapa manfaat dari buah nanas yang baik untuk tubuh, antara lain sebagai berikut:

1. Memperkuat Tulang

Selain mengandung banyak vitamin C, ternyata buah nanas juga mengandung banyak mangan yang tentu dapat memperkuat tulang dan jaringan penghubung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: