HONDA

Asli Pegunungan Andes AS, Ini 9 Manfaat Pepino Bagi Kesehatan, Mengandung Vitamin C dan Antioksidan Tinggi

Asli Pegunungan Andes AS, Ini 9 Manfaat Pepino Bagi Kesehatan, Mengandung Vitamin C dan Antioksidan Tinggi

Buah Pepino Ungu--Tokopedia.com/bibittirtatani//

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Buah pepino kini banyak dijual di supermarket di Indonesia dan beberapa kali di-review oleh para TikToker tanah air. Simak ini 9 manfaat buah pepino bagi kesehatan. 

Buah pepino atau Solanum muricatum sebenarnya merupakan spesies semak hijau asli Pegunungan Andes, Amerika Selatan (AS). Buah pepino masih termasuk dalam keluarga terung-terungan.

Di Indoensia ada dua jenis buah pepino, yakni pepino ungu dengan kulit yang berwarna ungu berbintik-bintik putih dengan corak garis putih tua dengan daging buah berwarna jingga. 

BACA JUGA:Kamu Sudah Tau? 5 Manfaat Buah Melon Sebagai Menu Takjil, Ini Daftarnya

Lalu ada pepino putih kehijauan atau berwarna gading dengan corak garis ungu yang bisa berubah kekuningan bila sudah matang dengan warna daging buah berwarna kuning pucat.

Biasanya buah pepino yang ditanam di Indonesia  berukuran sebesar ubi jalar dan berbentuk bulat atau lonjong seperti telur. 

Sementara warna kulitnya kuning dengan belang-belang ungu atau kecokelatan. Menariknya rasa buah pepino menyegarkan dengan kandungan air yang tinggi dan aromanya sangat harum. 

BACA JUGA:Tabel Dana Desa 2024 Kabupaten Tuban, Jawa Timur: Simak Rinciannya di Sini

Ketika kamu membelah buah pepino warna daging buahnya mirip dengan melon. Hanya saja, teksturnya sedikit lebih keras seperti ketimun.

Buah pepino mengandung Vitamin C, protein, serat, lemak dan beta-karoten. Di Amerika masyarakat menggelari buah pepino sebagai superfruit, sebab kadar antioksidan dan khasiatnya yang tinggi terhadap kesehatan. 

Sementara di Cina, sudah dilakukan banyak penelitian dan terbukti tidak memiliki efek racun bagi tubuh. Bahkan kini tengah dikembangkan esktrak pepino sebagai bahan baku obat sariawan dan pereda gangguan sembelit. 

BACA JUGA:Tak Sengaja Lewatkan Waktu Sahur: Coba 5 Trik Ini, Kamu Tetap Kuat Berpuasa!

Kandungan vitamin C dari buah pepino tergolong tinggi. Karenanya cocok untuk mengobati sariawan, menurunkan tekanan darah tinggi dan meningkatkkan daya tahan tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

"
"